Makna dalam fengshui

fengshui

Fengshui


Siapa yang tak mengenal fengshui..?
Dan apakah fengshui itu sendiri..?
Kata Feng Shui sendiri berasal dari gabungan kata dalam bahasa Mandarin. Feng berarti angin (arah) dan Shui berarti air (tempat). Feng Shui merupakan metode peramalan dan Analisis tata letak ruang. Dalam perkembangannya Feng Shui kemudian terbagi menjadi beberapa bagian, salah satu adalah fengshui angka dan warna. Ilmu Feng Shui sendiri adalah pengembangan dari konsep naskah I Ching yang disusun sebagai buku pegangan peramal saat itu. Feng Shui dipengaruhi oleh ajaran Taoisme dan Confucianisme. Etnis Cina yang datang ke Indonesia-lah yang pertama kali memperkenalkan Feng Shui tersebut.
Saya akan memaparkan beberapa makna dari apa yang fengshui bicarakan, yaitu makan angka dan warna menurut fengshui itu sendiri yang saya dapatkan dari beberapa informasi dan tulisan yang saya dapat.
fengshui angka.
Makna angka bagi masyarakat tionghoa atau china sangat lah penting. Berikut pemaparan tentang makna angka-angka :
Angka 0 : Khusus, Special, Langka
Angka 1 : Satu, Satu-satunya, Saya, Diri sendiri
Angka 2 : Mudah, Gampang, Tidak sulit
Angka 3 : Menemukan, mendapatkan, hidup
Angka 4 : Mati, Miskin, Susah (nomor ini sebaiknya dihindari)
Angka 5 : Tidak akan, Tidak pernah, Tidak bisa
Angka 6 : Menuju, Akan
Angka 7 : Tepat, Hoki, Pasti, atau Bisa disebut juga ketuhanan.
Angka 8 : Makmur
Angka 9 : Sukses, Panjang, Lama
Selain makna di atas, nilai dan perpaduan angka tersebut pun dapat mempunyai arti tersendiri, contoh nya :
Angka 328 : Menemukan kemudahan untuk makmur.
Angka 28 : Mudah makmur.
Angka 54 : Tidak akan susah, tidak akan miskin.
Angka 78 : Pasti makmur.
Angka 88 : Kekayaan ganda,
Angka 888 : Kaya dari segi langit, bumi, dan manusia-nya
Angka 889 : Kekayaan berangsur-angsur menuju kemakmuran
Angka 999 : Kejayaan terus menerus
Angka 389 : Permulaan yang baru akhirnya akan sukses
Angka 168 : Sejalan menuju kekayaan
Angka 369 : Hal yang baru berangsur-angsur akan sukses
Angka-angka yang dianggap hokky dalam Feng Shui ini adalah suatu yang bersifat psikologis saja tanpa mengandung pengaruh yang nyata dalam kehidupan kita. Dan sejatinya hokky atau keberuntungan kita selalu ditentukan dari 3 tipe keberuntungan yaitu keberuntungan langit, bumi, dan manusia. Ketika Anda ingin mencari sebuah angka-angka untuk beberapa tujuan tertentu, seperti no. telepon atau no. Hp selalu carilah angka-angka yang mudah dihafalkan baik untuk diri Anda sendiri maupun untuk orang lain agar identitas Anda mudah untuk dikenali oleh setiap orang.


Fengshui warna
Selain dalam hal angka, fengshui juga memiliki makan dalam hal warna. Berikut pemaparannya :

Merah
Merah adalah warna yg menstimulasi suasana dominant. Warna merah akan memberi kesan memperbesar tampilan suatu object, tetapi sebaliknya memperkecil ukuran ruang Merah adalah warna yg baik untuk memberi aksen. Warna ini sebaiknya digunakan di ruang makan, ruang tidur anak, dapur atau tempat kerja.
Pro : hangat dan kaya
Kontra : kemarahan, rasa malu kebencian
Elemen: api

Pink
Pink diasosiasikan dgn inosens, kemurnian dan susana romantis. Pink cocok untuk ruang tidur, kurang cocok untuk kamar mandi atau dapur.
Pro : Kegembiraan, romantis
Kontra : tidak ada
Elemen: Api



Ungu
Ungu adalah warna yg impresif dan spiritual. Unggu dapat dipakai di ruang tidur atau ruang meditasi. Sebaiknya, warna ini tidak digunakan di dapur atau kamar mandi.
Pro : Gairah, energik dan memotivasi.
Kontra : kesedihan, menekan
Elemen: Api

Biru
Biru dikaitkan dgn spiritualitas, kedamaian, misteri, kesabaran dan kontemplasi. Warna biru cocok untuk ruang tidur, ruang terapi dan ruang meditasi. Sebaiknya tidak digunakan untuk ruang makan atau ruang kerja.
Pro : Kepercayaan, stabilitas
Kontra : Melankolis, kecurigaan
Elemen: Air

Hijau
Hijau adalah simbol pertumbuhan, kesuburan dan harmoni. Warna hijau itu menyegarkan dan meneduhkan. Hijau cocok untuk kamar mandi, ruang terapi dan conservatory. Hijau seharusnya tidak dipakai di ruang keluarga, ruang bermain atau ruang belajar.
Pro : optimisme, kebebasan dan keseimbangan
Kontra : permusuhan, curang
Elemen: kayu

Kuning
Kuning diasosiasikan dgn pencerahan.Kuning membantu pencernaan dan menstimulasi pikiran. Kuning cocok untuk gang/koridor dan dapur. Kuning sebaiknya tidak dipakai untuk kamar mandi atau ruang meditasi.
Pro : optimisme, akal dan ketegasan
Kontra : tricky, kaku, berlebihan
Elemen: berlebihan

Oranye
Oranye adalah warna kegemberiaan, dan kuat dalam mendorong komunikasi. Oranye dapat dipakai di ruang tidur, ruang makan dan gang/koridor. Oranye sebaiknya tidak dipakai di ruang tidur dan ruangan-ruangan kecil
Pro : konsentrasi, intelek
Kontra : pemberontakan
Elemen: Tanah

Coklat
Coklat adalah warna yg berhubungan dgn stabilitas dan elegant. Coklat dapat dipakai di ruang belajar. Sebaiknya tidak dipakai di ruang tidur.
Pro : keamanan, elegant
Contra : kotor, depresi dan tua.
Elemen: tanah

Putih
Putih menyimbolkan permulaan baru, innosens dan kemurnian. Putih dapat dipakai di ruang tidur dan dapur. Putih seharusnya tidak digunakan di ruang makan dan ruang tidur anak.
Pro : bersih, segar
Kontra : Dingin, tanpa kehidupan, datar
Elemen: logam

Hitam
Hitam adalah warna yg independent dan misterius. Warna hitam sering dipakai di ruang anak remaja. Warna hitam seharusnya tidak dipakai di ruang tidur anak.
Pro : intrik, kekuatan menarik
Kontra : kematian, kegelapan:
Elemen: air

Itulah beberapa pemaparan tentang fengshui. Jika anda mau percaya tau tidak, semua itu adalah tergantung dari diri. Karena makna fengshui ini hanya bersifat psikologi saja. Tak nerpengaruh nyata dalam kehidupan. Namun, walau di jaman yang sudah modern saat ini. Masih ada saja orang yang masih percaya dengan keberadaan makna-makna dalam fengshui ini. Semua itu adalah kebebasan setiap manusia, mau percaya atau tidak. Hidup semua sudah di atur oleh yag maha kuasa.







3 komentar:

  1. kalau nomor 0812290034 iyu peruntunggannya gmn?????

    BalasHapus
  2. nomor sangat berpengaruh dengan feng shui, apalagi kalau untuk nomor rumah tempat tinggal. Cari nomor dan arah rumah yang tepat bisa di rumahdewi

    BalasHapus
  3. Dalam perkembangannya Feng Shui kemudian terbagi menjadi beberapa bagian, salah satu adalah fengshui angka dan warna. Ilmu Feng Shui sendiri adalah pengembangan dari konsep naskah I Ching yang disusun sebagai buku pegangan peramal saat itu. Feng Shui dipengaruhi oleh ajaran Taoisme dan Confucianisme.
    LukQQ
    Situs Ceme Online
    Agen DominoQQ Terbaik
    Bandar Poker Indonesia

    BalasHapus